Spiga

Abdullah bin Abbas (Download Profile)

Assalamualaikum wr wb.

Dia pemuda tua, banyak bertanya (belajar), dan sangat cerdas.
Sahabat yang mulia ini mulia segala-galanya, tidak ada yang ketinggalan. Dalam
pribadinya terdapat kemuliaan sebagai sahabat Rasulullah saw. Dia beroleh
kemuliaan sebagai keluarga dekat Rasulullah karena sebagai anak paman beliau,
Abbas bin Abdul Mutthalib. Dia mulia dari sudut ilmu karena dia umat Muhammad
yang amat alim dan saleh.
Nama lengkapnya Abdullah bin Abbas. Dia sangat alim tentang kitabullah (Alquran)
dan sangat paham maknanya. Dia menguasai Alquran sampai ke dasar-dasarnya,
mengetahui sasaran, dan segala rahasianya.
Ibnu Abbas lahir tiga tahun sebelum hijrah. Ketika Rasulullah saw. wafat, dia baru
berumur tiga belas tahun. Dalam usia sebaya itu, dia telah menghafal seribu enam
ratus enam puluh hadis untuk kaum muslimin yang diterimanya langsung dari
Rasulullah dan dicatat oleh Bukhari dan Muslim dalam kitab sahih mereka.
Langsung Download filEz

0 komentar: